Cara Registrasi Peserta Didik Baru di Dapodik 2022 Secara Offline

SPONSRE II

Cara Registrasi Peserta Didik Baru di Dapodik 2022 Secara Offline || Setiap satuan pendidikan yang berada di naungan Kemdikbud serperti PAUD/TK, SD, SMP, SMA dan SMK harus memperbaharui aplikasi dapodik di tahun ajaran baru. Memperbaharui Aplikasi Dapodik artinya Operator Sekolah yang di tugaskan untuk mengenteri data harus menganti Aplikasi Dapodik ke versi baru setiap tahun dengan cara mengunistal terlebih dahulu.

Cara Input Hoby dan Cita-cita

Kita ketahui setiap ajaran baru Operator Sekolah harus memperbaiki andaikan data terjadi invalid di beberapa tabulasi yang ada di Aplikasi Dapodik, seperti data Sekolah, Sarpras, GTK, Peserta Didik dan Rombel Belajar. Secara umum setiap data invalid akan berbeda-beda dari satuan pendidikan yang sudah menggunakan Aplikasi Dapodik.

Dari Aplikasi Dapodik untuk satuan Pendidikan PAUD/TK, SD, SMP, SMA dan SMK tentu saja ada perbedaan dalam masalah Peserta Didik Baru. Perbedaanya yaitu terletak antara Input data dan menarik data secara Online. Untuk Input data saja sekarang sudah ada 2 versi yaitu melalui Aplikasi Dapodik dan melalu Manajemen Dapodik (SSO DAPODIK) untuk cara ini hanya berlaku bagi Satuan Pendidikan PAUD/TK dan SD saja. Karena untuk input data d Manajemen Dapodik Sekolah Dasar (SD) bisa memilih input Peserta Didik bisa melalui Aplikasi Dapodik.

Sedangkan sisanya untuk menarik Peserta Didik Baru melalui Manajemen Dapodik jika satuan pendidikan PAUD/TK sudah menggunakan aplikasi dapodik maka cara ini wajib di lakukan oleh operator sekolah untuk menghindari Duplikat Data di server/di Aplikasi Dapodik.

Bagi satuan Pendidikan Seperti SMP, SMA dan SMK jika mendapatkan Peserta Didik Baru untuk input data Siswa harus melalui situs Manajemen Dapodik, karena di aplikasi dapodik tidak di sediakan ruang untuk menambahkan Peserta Didik layaknya Aplikasi Dapodik PAUD/TK atau SD. Sehingga hasil input data di Manajemen Dapodik harus koordinasi dengan Operator Dinas Kabupaten/Kota/Propinsi.

Lalu bagaimana Ketika Hasil registrasi PD baru Untuk PAUD/TK dan SD agar tidak terjadi invalid data. Berikut akan kami tutorialkan secara sederhana bagi Operator yang belum paham cara registrasi dapodik.

1. Buka dan login Aplikasi Dapodik

2. Masukan Email dan Password Dapodik

3. Klik Peserta Didik

4. Tambah PD Tingkat Awal

5. Muncul Popup, Silahkan isi data berdasarkan data Akte, KK dan dokumen lainnya. Isi dan lengkapi data yang berbintang warna merah itu wajib diisi.

6. Selesai.

Setelah proses input data Peserta Didik Baru selesai, langkah selanjutnya adalah untuk meregistrasi data Peserta Didik agar tidak terjadi invalid di Aplikasi Dapodik. Cara Registrasi Peserta Didik Baru sebagai berikut:

1. Klik Tabulasi Registrasi

2. Isi Data : 

- Jenis Pendaftaran

- Tanggal Masuk Sekolah

- Sekolah Asal

- Pilih Jenias Pernah Sekolah PAUD/TK/KB/TPA/SPS

- Isi dan Pilih Hoby dan Cita-cita

- Selesai
Cara Input Hoby dan Cita-cita

Cara Input Hoby dan Cita-cita

Proses Registrasi Peserta Didik Baru sudah selesai dan data tidak invalid lagi, untuk data seperti Berat Badan, Tinggi Badan, Lingkar Kepala, Jarak Tempuh, dan jumlah Sodara Kandung. Data ini bisa diisi ataupun tidak, yang penting data tersebut tidak invalid. Andaikan kemudian hari data ini terjadi invalid maka prosesnya tetap harus di lengkapi.
SPONSOR
0 Komentar untuk "Cara Registrasi Peserta Didik Baru di Dapodik 2022 Secara Offline"

Back To Top